Thursday, October 10, 2013

John Logie Baird

John Logie Baird Gadis
Televisi sudah jadi barang wajib yang ada di tiap rumah, bahkan mungkin kita juga punya satu di kamar. Keberadaan televisi memang berhasil mengubah dunia. Tapi, siapa ya penemu kotak canggih ini? Kenalan yuk sama John Logie Baird.    
Lahir di Skotlandia pada 13 Agustus 1888, John Logie Baird memiliki gangguan kesehatan yang buruk. Ini bikin dia nggak bisa ikut dalam Perang Dunia I seperti umumnya laki-laki pada masa itu., kelemahannya ini justru membuat ia memiliki waktu dan kesempatan untuk mendalami dunia elektronik. Dia berkuliah di Technical College Royal dan Universitas Glasgow. Namun Awalnya, ia mempelajari gelombang demonstrasi radio. Setelah itu, ia mulai menciptakan ide Nipkow, yaitu sinyal dapat dikirim melalui gelombang elektromagnetik bukan kabel.

Namun, idenya tersebut masih diragukan, hingga usia 35 tahun, Baird hidup kekurangan. Dia juga bekerja sebagai penjual sepatu dan penjual silet. Pada tahun 1923, John mulai mengutak-atik mesin untuk mentransmisi gambar sekaligus suara. Dia juga berhasil membujuk seorang anak muda untuk menjadi orang pertama yang gambarnya ditransmisikan oleh alat yang ia temukan yaitu televisi. Hanya dalam waktu semalam, dia pun terkenal dan banyak investor mulai berdatangan. 

Pada tahun 1927, dia mengirim sinyal televisi dari London ke Glasgow dan pada tahun 1928 dari London ke New York. Terus menerus Baird berusaha untuk merancang televisi yang lebih baik. Dia membantu untuk mengembangkan televisi berwarna dan layar besar proyeksi, yang bikin televisi bisa ditonton di layar film.

No comments :

Post a Comment