Tuesday, September 17, 2013

Hotel Balancing Barn

Hotel Balancing Barn Gadis

Pernah terbayang nggak, bisa menginap di hotel yang sebagian bangunannya tidak menapak di tanah? Aduh, pasti mengerikan. Jangan-jangan hotel tersebut bisa rubuh seketika. Pasti itu yang dipikirkan para pengunjung Hotel Balancing Barn di Inggris saat melihat bentuk gedungnya. 

Tenang saja, Hotel Balancing Barn nggak akan begitu saja runtuh. Proses desain dan pembuatannya sudah dihitung secara teliti oleh para ahli arsitektur. Bangunan ini dibuat oleh perusahan asal Belanda, MVRDV yang telah memenangakan sejumlah penghargaan arsitektur. Perusahaan ini dikenal telah menghasilkan desain yang cerdas, nyaman dan menarik.

Penginapan ini terletak di pinggir cagar alam yang tenang, berberapa kilometer dari Pantai Suffolk. Bila kita menginap di tempat ini, pemandangan hutan, danau kecil. dan padang rumput akan menyapa kita di pagi hari melalui jendela kamar. Hotel ini memiliki panjang 30 meter yang berdiri di atas lereng bukit. Bila dilihat dari jauh, bangunan ini tampak seperti gudang penyimpanan tradisional Inggris. Dari dekat, baru terlihat keunikannya. Setengah bagian Balancing Barn dibiarkan mengambang dan hanya ditopang dengan tali besi.

Mau menginap di Balancing Barn? Tampaknya, harus reserved terlebih dulu. Hotel ini hanya menyediakan kamar untuk delapan orang pengunjung saja. Penginapan ini punya fasilitas yang lengkap. Ada kamar mandi, dapur, ruang makan dan ruang santai. Hotel ini merupakan proyek pertama Alain de Botton’s. Kabarnya, ada empat bangunan unik lagi yang akan dibangun

No comments :

Post a Comment